SupportStartup

Terakhir Diperbarui Pada 16 Agustus, 2022

Peluang Usaha Rumahan Menjanjikan di Masa Pandemi

Memang, pandemi sendiri sudah mengalami penurunan baik dari ancaman mereka dalam dunia bisnis, maupun dari penyebarannya. Banyak sekali karyawan yang merasa khawatir bahwa suatu saat ini perusahaan memutuskan untuk memutuskan hubungan kerja mereka. Akhrinya, beberapa masyarakat Indonesia pun berlomba lomba untuk mencari peluang usaha rumahan di masa pandemi mereka masing masing. Selain dari antisipasi saat perusahaan memutuskan hubungan kerja mereka. Usaha rumahan ini pun juga dapat memastikan agar mereka tetap mempunyai kondisi keuangan yang stabil dalam masa pemulihan ekonomi akibat pandemi ini.

Ternyata, banyak juga loh peluang usaha rumahan di masa pandemi dengan modal yang tidak terlalu memaksa. Namun dengan hasil yang cukup menjanjikan juga. Misalnya saja dengan kerajinan tangan, masker kain, faceshield, dan lain lain. Nah, apa lagi contoh contoh peluang usaha rumahan di masa pandemi ini? Berikut penjelasannya!

Peluang Usaha Rumahan di Masa Pandemi yang Dapat Membantu Menjaga Stabilitas Ekonomi

1. Warkop

Pertama, peluang usaha rumahan di masa pandemi adalah membuka warkop. Sayangnya, banyak sekali masyarakat Indonesia yang masih meremehkan peluang menjanjikan dari usaha warkop ini. Padahal, jika mereka mau saja melihat dan memperhitungkan lagi keuntungan dari warkop ini. Usaha ini pun dapat menjadi peluang usaha rumahan di masa pandemi yang hasilnya sangat menjanjikan juga loh! Dengan usaha warkop ini, anda dapat menyediakan beragam minuman maupun makanan dengan harga yang bersahabat untuk masyarakat sekitar. Mulai dari bubur ayam, risoles, lumpia, gorengan, kopi, es teh, dan lain lain.

Memang, sekilas usaha warkop ini terlihat kecil sekali apabila dibandingkan dengan perusahaan besar ataupun café. Jangan salah, apabila anda bandingkan warkop ini dengan bisnis rumahan lainnya, omsetnya pun ternyata juga tidak kalah juga loh! Terlebih lagi warkop ini juga menjadi tempat favorit dari masyarakat Indonesia sebagai tempat berkumpul Bersama dengan teman dan kenalan mereka. Nah, apabila anda tertarik untuk memulai usaha warkop ini, pastinya anda akan membutuhkan perhitungan modal dan biaya juga bukan? Kemudian, karena warkop ini merupakan sebuah peluang usaha rumahan di masa pandemi. Kebutuhan anda adalah :

  • Kompor gas : Rp 400 ribu;
  • Alat makan : Rp 400 ribu;
  • Alat masak : Rp 400 ribu;
  • Lemari kecil : Rp 600 ribu;
  • Mie instan per kardus : Rp 100 ribu;
  • Beras: Rp 8 ribu;
  • Telur : Rp 20 ribu;
  • Tempat makan : Rp 2 juta;
  • Kopi dan minuman lain : Rp 500 ribu.

Bagaimana? Cukup kecil bukan modal yang anda butuhkan dalam mencoba membangun sebuah  usaha warkop rumahan ini. Karena itulah, warkop sendiri termasuk dalam peluang usaha rumahan di masa pandemi yang cukup menjanjikan.

2. Budidaya Ikan Cupang

Kedua, peluang usaha rumahan di masa pandemi dengan budidaya ikan cupang. Ikan cupang saat ini merupakan salah satu hewan peliharaan yang baru baru ini viral dalam kalangan masyarakat Indonesia. Banyak dari masyarakat ini tertarik dengan corak hiasan yang ada dalam ikan cupang tersebut karena terlihat cantik dan menarik. Karenanya, budidaya ikan cupang ini pun dapat anda jadikan sebagai salah satu peluang usaha rumahan di masa pandemi. Terlebih lagi ikan cupang juga memiliki kontes mereka sendiri dengan hadiah yang tidak kecil juga. Cukup menjanjikan bukan budidaya ikan cupang ini?

3. Kuliner Modern

Ketiga, peluang usaha rumahan di masa pandemi menyediakan berbagai kuliner modern. Apakah anda seseorang yang hobi dalam membuat sebuah masakan? Pernahkan memikirkan hobi memasak ini menjadi penghasilan rumahan anda? Apabila iya, maka saat inilah waktu yang tepat untuk meningkatkan hobi anda tersebut. Tapi, bukan hanya masakan biasa saja yang anda tawarkan nantinya. Akan tetapi, cobalah untuk menawarkan masakan modern yang banyak dari generasi muda sukai. Mulai dari croffle, croissant, toast, corn dog, dessert box, dan lain lain.

4. Konten Kreator

Saat ini, seorang konten kreator sendiri merupakan salah satu peluang usaha rumahan di masa pandemi yang tidak kalah menjanjikan juga. Selain itu, konten yang anda buat pun tidak mengharuskan anda untuk mengeluarkan modal yang cukup besar juga. Bahkan, beberapa konten kreator sendiri bisa berhasil juga loh walaupun hanya bermodalkan sebuah smartphone saja? Anda pun juga mempunyai banyak sekali pilihan platform dalam menjadi seorang konten kreator ini. Bisa dari Twitter, Facebook, Instagram, Pinterest, TikTok, ataupun juga Youtube.

5. Souvenir Pernikahan

Memang sih, pandemi kemarin sangat menghalangi seseorang untuk menggelar acara pernikahan. Hingga saat ini pun, acara pernikahan pun terbilang jarang terlaksana juga karena situasi yang masih saja kurang mendukung. Akan tetapi, tahukah anda bahwa usaha souvenir pernikahan sendiri ternyata masih tetap berjalan hingga saat ini? Memang, acara pernikahan ini tidak dapat terlaksana secara besar besaran. Akan tetapi, hal ini pun tidak menghalangi niat juga untuk menggelar acara pernikahan secara kecil kecil an. Sehingga, souvenir pernikahan ini pun nantinya akan dibagikan kepada kerabat dan kenalan terkedkat saja.

6. Masker Kain

Sejak adanya protocoll Kesehatan dan peratuan PPKM, masyarakat Indonesia kini sangat membutuhkan masker. Ketika mereka ingin melakukan aktivitas luar ruangan untuk mencegah adanya penularan virus covid 19 ini. Sehingga, anda pun dapat memanfaatkan peluang ini dengan menyediakan masker kain buatan anda sendiri. Sebagai salah satu peluang usaha rumahan di masa pandemi. Terlebih lagi jika anda mempunyai kelebihan menjahit dan membentuk sebuah desain fashion. Pastinya ongkos yang anda keluarkan pun akan jauh lebih rendah bukan? Nah, untuk usaha masker kain sendiri, anda akan membutuhkan beberapa peralatan. Seperti :

  • Kain 10 meter;
  • Mesin dan peralatan jahit;
  • Plastic kemasan;
  • Aksesoris masker;
  • Tali pengikat.

7. Kerajinan Tangan dari Bahan Daur Ulang

Apabila anda mempunyai bakat dalam bidang kreatifitas dan keterampilan. Maka, kerajinan tangan ini adalah sebuah hal yang tepat untuk menyalurkan hobi anda tersebut. Terlebih lagi anda mempunyai banyak sekali bahan baku dari usaha daur ulang ini. Mulai dari botol plastic, kardus, kain bekas, plastic kemasan, dan lain lain. Memang, bahan bekas ini awalnya tidak memiliki nilai jual yang tinggi juga apabila anda menjualnya secara langsung. Akan tetapi, apabila anda berhasil menuangkan sebuah kreatifitas dalam bahan daur ulang ini. Misalnya saja membuat sebuah tas dari plastic kemasan, ataupun juga dengan kotak pensil dari botol plastic. Harga jualnya pun pasti akan lebih meningkat dari sebelumnya.

8. Kursus & Bimbingan Belajar Online

Terakhir, peluang usaha rumahan yang harus anda coba adalah kursus dan bimbingan belajar online. Pandemi dengan beragam aturan dari pemerintah kemarin, sangat membatasi masyarakat Indonesia untuk melaksanakan aktivitas dari luar ruangan. Sehingga, segala sesuatu yang mereka butuhkan nantinya pun harus mereka temukan dengan menggunakan teknologi internet, termasuk juga dengan bimbingan belajar & kursus. Karenanya, apabila anda mempunyai sebuah kemampuan tertentu seperti halnya membuat desain ataupun website. Anda dapat mencoba untuk menawarkannya melalui sosial media atau platform lainnya.

Masih Ada Pertanyaan? Hubungi Support Startup

Hubungi Sekarang