SupportStartup

Terakhir Diperbarui Pada 17 Agustus, 2022

Bagaimana Cara Mencari Tempat Strategis Untuk Berjualan?

Memang saat ini anda dapat berjualan darimana pun juga dengan memanfaatkan teknologi internet dan online. Akan tetapi, bukan berarti tempat strategis ini sudah tidak relavan lagi ya untuk proses pembangunan sebuah usaha! Terlebih lagi jika usaha anda adalah berjualan barang yang lebih umum untuk masyarakat sekitar. Karena itulah, anda pun juga pastinya harus memahami juga beberapa cara mencari tempat strategis untuk berjualan. Agar penjualan anda tersebut lebih maksimal lagi kinerjanya.

Semakin lokasi anda strategis dan sesuai dengan target pasar dan konsumen. Tingkat kesuksesan anda pun akan semakin tinggi juga. Sebaliknya, jika anda asal asalan saja dalam memilih sebuah tempat jualan ini untuk bisnis anda. Pastinya peluang sukses anda pun akan lebih kecil lagi dari waktu ke waktu. Karena itulah, sebelum anda menghabiskan beberapa anggaran untuk menyewa ataupun membeli sebuah bangunan untuk toko anda. Ada baiknya juga untuk mempelajari terlebih dahulu beberapa cara mencari tempat strategis untuk berjualan ini.

Mulailah untuk melakukan beberapa riset, dan piihlah beberapa lokasi yang berbeda sebelum anda benar benar yakin dengan tempat jualan tersebut. Memang, mencari sebuah lokasi yang strategis ini tidak akan semudah membalikkan telapak tangan. Akan tetapi, jika melihat kesuksesan yang dapat anda rasakan dalam jangka Panjang. Yakinlah anda ingin bersusah payah terlebih dahulu untuk menemukan lokasi yang benar benar sempurna ini. Perlu anda ketahui juga, dalam cara mencari tempat strategis untuk berjualan ini pun anda tidak boleh hanya melihat. Apakah lokasi tersebut merupakan lokasi yang ramai ataupun sepi saja.

Melainkan, ada banyak sekali loh beberapa hal yang wajib anda perhatikan selain sepi dan ramai nya lokasi tersebut. MIsalnya saja, jenis dan bidang usaha pun harus sesuai juga dengan kondisi dari masyarakat sekitar. Contohnya, Ketika anda ingin membuka sebuah bisnis kos kos an, pastikan bahwa lokasi anda tersebut dekat dengan area kantor. Ataupun juga dekat dengan tempat Pendidikan seperti kampus ataupun juga sekolah menengah atas. Dengan begitu, anda pun akan mempunyai peluang yang besar untuk menarik masyarakat Indonesia menyewa kos kos an anda tersebut. Selain itu, pastikan juga bahwa lokasi tersebut mempuyai akses dan jangkauan yang mudah juga ya!

Ingin Penjualan Maksimal? Inilah Cara Mencari Tempat Strategis Untuk Berjualan

1. Apakah Sudah Banyak Penduduk yang Tinggal Pada Lokasi Anda?

Pertama, cara mencari tempat strategis untuk berjualan dengan memperhatikan jumlah penduduk. Untuk mencapai peluang kesuksesan usaha yang tinggi dalam memulai sebuah bisnis ini. Pastikan bahwa sudah banyak masyarakat yang tinggal dalam lokasi sekitar bisnis anda tersebut. Semakin banyaknya penduduk yang ada dalam lokasi tersebut. Potensi anda untuk berkembang pun akan menjadi semakin luas bukan? Misalnya saja jika kita bandingkan bisnis pada daerah pelosok desa dan perkotaan. Penjualan pun pastinya akan lebih banyak pada area perkotaan bukan?

2. Kondisi Keuangan Masyarakat Sekitar

Kedua, jangan lupa memperhatikan keuangan masyarakat dalam cara mencari tempat strategis untuk berjualan. Selain dari tingkat kepadatan penduduk dalam lokasi sekitar bisnis anda. Kondisi keuangan pun juga memainkan peran yang cukup penting juga dalam cara mencari tempat strategis untuk berjualan ini. Karena, jika anda membangun sebuah bisnis dan penduduk sekitar ini tertarik dengan produk yang anda tawarkan. Namun mereka sendiri tidak mempunyai dana yang cukup untuk membeli produk anda tersebut. Bukannya hal tersebut akan sia sia saja walaupun tingkat kepadatan penduduk pada lokasi tersebut tinggi?

Karena itulah, kondisi ekonomi masyarakat sekitar ini pun juga sama pentingnya dengan kepadatan penduduk dari lokasi bisnis anda tersebut. Kemudian, jika anda ingin mempunyai nilai produk yang cukup tinggi. Cobalah untuk menjual produk anda pada pusat kota ataupun juga pusat perbelanjaan. Sebaliknya, apabila anda memutuskan untuk menjual produk dengan harga yang lebih terjangkau. Anda pun dapat menawarkan produk tersebut pada daerah pinggiran kota.

3. Apakah Banyak Orang yang Berlalu Lalang Pada Halaman Depan Toko Anda?

Ketiga, cara mencari tempat strategis untuk berjualan adalah memperhatikan aktivitas sekitar. Perlu anda ketahui juga, banyaknya orang yang berlalu Lalang pun juga dapat mendukung peluang sukses dari bisnis anda juga loh! Baik itu pejalan kaki, kendaraan kecil, ataupun juga kendaraan besar seperti bus dan truck. Sehingga, hal ini pun dapat anda perhatikan juga dalam cara mencari tempat strategis untuk berjualan. Selain itu, kegiatan lalu Lalang masyarakat sekitar pun juga dapat menentukan jenis bisnis yang cocok untuk anda terapkan pada lokasi tersebut juga. Misalnya, jika banyak anak sekolahan yang berlalu Lalang pada toko anda. Berjualan camilan ringan pun akan cocok untuk lokasi tersebut.

4. Variasi Usaha yang Ada Pada Lokasi Sekitar

Keempat, cara mencari tempat strategis untuk berjualan yakni memperhatikan variasi kompetisi bisnis. Manusia akan sangat bosan jika yang mereka dapatkan hanya itu itu saja tanpa adanya perubahan. Sehingga, jika dalam suatu lokasi ini anda hanya dapat menemukan bisnis anda saja tanpa ada bisnis lain. Lokasi tersebut pun terasa kurang ideal juga karena masyarakat sekitar tidak memiliki pilihan produk yang cukup bervariasi yang dapat mengundang mereka. Untuk mendatangi lokasi tersebut. Karena itulah, hal ini pun yang menjadikan tempat seperti mall dan pusat perbelanjaan menjadi ramai akan pengunjung. Banyak sekali variasi produk yang dapat konsumen pilih dalam lokasi tersebut.

5. Pastikan Anda Mempunyai Anggaran yang Sesuai

Kelima, cara mencari tempat strategis untuk berjualan dengan memperhatikan modal. Bukanlah rahasia umum lagi apabila harga sewa maupun harga jual dari bangunan yang dekat dengan pusat kegiatan tertentu. Pasti akan melambung jauh daripada harga bangunan daerah lain yang jauh akan pusat aktivitas. Karena itulah, jika anda memulai sebuah bisnis dengan anggaran minimal dan pas pas an. Ada baiknya juga anda tidak memaksakan diri untuk berjualan dalam lokasi tersebut. Melainkan, cobalah untuk menggali lokasi potensial lain, yang harga sewanya lebih bersahabat dengan anggaran bisnis anda.

6. Jauhi Kompetisi Sebaik Mungkin

Keenam, cara mencari tempat strategis untuk berjualan dengan menjauhi kompetitor. Memang, banyaknya orang yang sudah membangun bisnis dalam lokasi sekitar anda adalah hal yang baik. Akan tetapi, jika bisnis yang mereka miliki ini sama dengan bisnis yang anda sedang jalankan, apakah anda yakin untuk memilih lokasi tersebut? Terlebih lagi jika anda bukanlah orang yang pertama kali membuka bidang bisnis ini dalam lokasi tersebut. Anda mungkin dapat mengungguli kompetitor tersebut, namun jangan lupa juga bahwa anda akan membutuhkan strategi pemasaran yang sangat mutakhir.

7. Kemudahan Akses Pada Bisnis Anda

Poin penting lain dalam cara mencari tempat strategis untuk berjualan ini adalah, pastikan bahwa konsumen dapat dengan mudah. Mengunjungi toko anda Ketika mereka membutuhkan produk yang anda tawarkan. Akan menjadi nilai tambah juga jika banyak transportasi umum yang melalui toko anda.

8. Pastikan Daerah Sekitar Anda Aman

Terakhir, pastikan anda memilih tempat aman dalam cara mencari tempat strategis untuk berjualan. Jika lokasi anda terkenal dengan beragam kasus seperti pencurian dan penculikan. Pastinya konsumen sendiri tidak akan mau untuk mengunjungi lokasi tersebut. Walaupun mereka mau, waktu yang mereka habiskan untuk melihat lihat produk jualan anda pun tidak akan lama juga. Karena mereka khawatir dengan kendaraan mereka.

Masih Ada Pertanyaan? Hubungi Support Startup

Hubungi Sekarang