SupportStartup

Post Dipublikasikan Pada 26 Mei, 2023

Rekomendasi Franchise Potensial yang Bisa Dicicil Investasinya

Franchise potensial yang bisa dicicil – Konsep kemitraan atau franchise, telah menjadi solusi sukses berbisnis bagi para pelaku bisnis yang ingin memiliki bisnis mereka sendiri, namun tidak ingin memulai dari nol. Akan tetapi, sayangnya banyak para pelaku bisnis yang menghadapi kendala dalam bekerja sama dengan franchise. Terutama dalam aspek modal investasi yang mereka butuhkan.

Beruntungnya, sekarang ini telah tersedia beberapa pihak franchise yang menawarkan solusi pembayaran yang lebih fleksibel, yakni dengan menggunakan program cicilan. Melalui pembayaran secara angsuran tadi, calon pelaku bisnis dapat lebih mudah untuk mencapai cita cita mereka, yakni memiliki bisnis sendiri dan tidak harus memulai dari nol.

Nah, bagi Anda yang juga memiliki cita cita untuk membangun bsinsi Anda sendiri, berikut ini adalah beberapa rekomendasi franchise potensial yang bisa dicicil. Simak baik baik ya.

Terkendala Modal? Inilah Rekomendasi Franchise Potensial yang Bisa Dicicil

1. Quick And Clean Laundry

Pertama, adalah Quick and Clean Laundry. QnC laundry sedniri merupakan jasa setrika, yang pertama kali beroperasi pada tahun 2009 lalu di kota Makassar. Yang kemudian berkembang di kota kota besar Indonesia seperti halnya Jakarta, Jogja, dan Surabaya. Mereka menyediakan jasa lengkap yang sesuai untuk kebutuhan para pelanggan.

Mulai dari antar jemput pakaian gratis, pembersihan serta perawatn tas dan sepatu, setrika, laundry, dan juga dry cleaning. Sesuai dengan nama yang mereka gunakan, franchise potensial yang bisa dicicil ini memiliki prinsip cepat dan bersih untuk menjamin kepuasan dari para pelanggan.

Franchise Quick and Clean laundry juga memiliki berbagai fitur canggih yang tidak akan Anda temukan di jasa laundry pada umumnya. Seperti halnya pencucian pakaian yang diawasi oleh kamera. Serta fitur notifikasi yang akan dikirim langsung ke ponsel pelanggan apabila pencucian sudah selesai.

2. Warteg Kharisma Bahari

Kedua, yaitu franchise potensial yang bisa dicicil Warteg Kharisma Bahari. Brand yang satu ini, meyediakan berbagai makanan tradisional, dengan harga yang sangat bersahabat di kantong. Hebatnya, franchise potensial yang bisa dicicil ini pun juga sangat terkenal, dan telah memiliki lebih dari 200 outlet di berbagai wilayah Indonesia.

Untuk menjalin kemitraan bersama franchise potensial yang bisa dicicil ini, Anda dapat mempersiapkan modal investasi senilai Rp 110 juta terlebih dahulu. Dan nantinya, Anda akan memperoleh hak menggunakan nama brand Kharisma Bahari, serta pelatihan masak untuk para karyawan.

Adapun franchise potensial yang bisa dicicil ini menawarkan 3 jenis pilihan warung untuk calon mitra, mulai dari skala kecil, menengah, dan besar. Untuk angsurannya sendiri, tidak ada informasi terbuka mengenai hal tersebut, sehingga Anda harus menghubungi pihak pusat terlebih dahulu.

3. Xi Boba

Ketiga, yakni franchise potensial yang bisa dicicil Xi Boba. Franchise minuman ini menawarkan 3 konsep kemitraan bagi calon mitra mereka. Mulai dari Mini Cafe, Booth Indoor, dan juga Booth Outdoor, dengan konsep yang paling laris adalah Booth Outdoor.

Sayangnya, franchise potensial yang bisa dicicil ini tidak memberikan informasi terbuka mengenai fasilitas dan modal investasi. Walaupun beberapa pihak sendiri mengatakan bahwa mitra dapat mempersiapkan modal investasi senilai Rp 125 juta terlebih dahulu.

Kemudian, ada juga paket usaha dari franchise potensial yang bisa dicicil ini dengan modal investasi seharga Rp 150 juta. Xi Boba juga menyediakan kemitraan gerobak makanan dengan nama Xi Bo Bikes, yang akan mengantar makanan langsung ke tempat pelanggan mereka.

Uniknya sendiri, kemitraan dari franchise Xi Boba sebenarnya tidak dapat dibayar dengan metode cicilan. Namun, saat ini mereka sedang bekerja sama dengan Modal Rakyat, sehingga calon pelaku bisnis dapat mencicil Xi Boba dengan bunga 0 persen.

4. Rewash ID

Keempat, adalah franchise potensial yang bisa dicicil Rewash ID. Brand yang satu ini juga menawarkan kemitraan bisnis laundry, dan telah memiliki lebih dari 10 mitra yang tersebar di beberapa wilayah.

Seperti Bandung, Tegal, dan Jabodetabek, serta memiliki rencana untuk memperluas wilayah di Bali, Medan, Padang, Aceh, Lamongan, Surabaya, dan kota kota lainnya. Bagi Anda yang tertarik dengan franchise potensial yang bisa dicicil ini. Anda dapat menghubungi pihak pusat untuk menanyakan perihal angsuran mereka. Karena Rewash ID tidak memberikan informasi terbuka.

5. Bakmi Meong

Kelima, yaitu franchise potensial yang bisa dicicil Bakmi Meong. Untuk menjalin kemitraan bersama franchise potensial yang bisa dicicil ini, Anda dapat mempersiapkan modal investasi senilai Rp 22 juta untuk Paket Gerobak Kecil. Dan modal investasi senilai Rp 39 juta untuk Paket Gerobak Besar, lalu ada juga booking fee senilai Rp 500 ribu. Beruntungnya, Anda dapat mencicil modal investasi tersebut hingga 4 kali angsuran.

Modal investasi tadi nantinya sudah termasuk dalam peralatan operasional lengkap, pelatihan karyawan, seragam karyawan, brosur promosi sebanyak 1.5 ribu, dan juga bahan baku awal untuk 140 porsi. Dengan harga bahan baku senilai Rp 5.8 ribu per porsinya, mitra dapat menjual mie meong dengan harga Rp 10 ribu atau lebih per porsi.

Untuk lokasi jualannya sendiri, Anda harus mendapat persetujuan terlebih dahulu dari franchise potensial yang bisa dicicil ini. Dengan beberapa persyaratan, yakni harus dekat dengan pusat keramaian, seperti sekolah; kampus; perumahan; kantor; atau pasar. Ada juga kelonggaran lain yang ditawarkan franchise potensial yang bisa dicicil ini. Yakni penundaan royalty fee senilai 2.5 persen, hingga mitra franchise yang bisa dicicil ini dapat menjual 50 porsi per hari dalam 2 bulan.

6. Burger Bangor

Terakhir namun bukan akhir, yakni franchise potensial yang bisa dicicil Burger Bangor. Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan brand yang dimiliki oleh Denny Sumargo ini. Terlebih lagi untuk Anda yang aktif di sosial media. Sebenarnya, brand ini juga tidak menawarkan metode pembayaran secara dicicil, dan mitra harus mempersiapkan modal mulai dari Rp 105 juta, hingga Rp 120 juta untuk kontrak selama 3 tahun.

Beruntungnya, franchise potensial yang bisa dicicil ini sedang menjalin kerja sama dengan bank OCBC NISP. Sehingga calon pelaku bisnis dapat mengajukan pinjaman modal hingga Rp 200 juta, dengan tenor hingga 24 bulan.

Ada beberapa kebijakan dan ketentuan yang harus mitra penuhi jika ingin mendapat pinjaman dari bank OCBC NISP. Seperti halnya:

  1. Promo pinjaman hingga Rp 200 juta ini hanya berlaku untuk modal investasi franchise Burger Bangor;
  2. Promo ini juga tidak dapat Anda gabungkan dengan promo lainnya;
  3. Seluruh pencairan dana pinjaman atau KTA akan ditransfer langsung ke pihak franchise Burger Bangor;
  4. Dan apabila dana KTA tersebut terbukti tidak digunakan untuk pembiayaan franchise Burger Bangor. Maka peminjam akan terkena biaya dan bunga normal sesuai kebijakan dari Bank OCBC NISP.

Ingin Memiliki Sebuah Bisnis? Daftarkan Diri Anda Sebagai Mitra Franchise

Hubungi Sekarang