SupportStartup

Post Dipublikasikan Pada 5 Oktober, 2022

Hasil Menjanjikan, Ini Nih 4 Franchise Usaha Cuci Mobil Pilihan

Walaupun dulunya mungkin banyak warga yang menganggap remeh usaha ini, nyatanya salon dan cuci mobil sendiri memiliki peluang yang cukup menarik untuk para pelakunya. Usaha salon dan cuci mobil sendiri termasuk dalam salah satu usaha yang cukup sulit rugi nya. Terlebih lagi melihat dengan jumlah kendaraan yang terus bertambah setiap tahunnya. Itulah mengapa, saat ini banyak sekali franchise usaha cuci mobil yang dapat anda jadikan sebagai mitra dalam berbisnis.

Tidak dapat kita pungkiri, di Indonesia sendiri hampir seluruh penduduknya membutuhkan kendaraan untuk melakukan aktivitas mereka sehari hari. Sehingga, hal ini menjadikan kendaraan mereka lebih cepat kotor, serta kehidupan yang sangat sibuk saat ini tidak memberikan waktu sama sekali bagi mereka. Untuk membersihkan kendaraan pribadi tersebut. Nah, untuk anda yang tertarik dengan peluang dari usaha ini. Berikut adalah franchise usaha cuci mobil menjanjikan yang patut anda perhitungkan. Tertarik?

Jangan Sembarang Pilih, Inilah Franchise Usaha Cuci Mobil yang Menguntungkan

Setelah mengetahui peluang yang usaha ini miliki, adalah hal yang wajar apabila anda tertarik untuk menjalankan usaha ini. Akan tetapi, banyaknya brand franchise usaha cuci mobil mungkin saja dapat membingungkan anda. Itulah mengapa, artikel ini akan memberikan beberapa rekomendasi terhadap franchise usaha cuci mobil. Apa saja sih kira kira?

1. MasterSnow Robotic Car Wash

Pertama, adalah franchise usaha cuci mobil MasterSnow Robotic Car Wash. Brand yang sudah berdiri sejak tahun 2007 lalu ini. Sudah memberikan layanan cuci mobil otomatis dengan bantuan berbagai macam robot canggih. Sesuai dengan nama franchise usaha cuci mobil mereka.

Dengan proses yang serba otomatis ini, pengunjung pun tidak perlu menghabiskan waktu yang lama untuk mencuci mobil mereka. Bahkan, waralaba usaha cuci mobil ini hanya membutuhkan waktu selama 20 menit saja untuk menyelesaikan sebuah mobil. Hal ini tentunya akan sangat bermanfaat untuk orang yang tinggal di daerah kota besar, terlebih dengan gaya hidup yang sangat sibuk setiap waktu.

Untuk menjalin kerja sama dengan waralaba usaha cuci mobil ini, anda harus mempersiapkan modal investasi senilai Rp 200 juta. Dengan modal investasi tersebut, anda akan memperoleh beragam fasilitas dari waralaba usaha cuci mobil ini. Mulai dari peralatan cuci, bahan bahan operasional, pelatihan, bantuan marketing & promosi, dan lain lain. Untuk keuntungannya, waralaba usaha cuci mobil MasterSnow Robotic Car Wash mengatakan anda akan memperoleh hingga Rp 75 juta setiap bulannya.

2. Autoglaze

Kedua, franchise usaha cuci mobil yakni Autoglaze. Brand yang satu ini memiliki banyak mitra, dan salah satunya adalah PT Pertamina Retail, dan sudah memiliki popularitas yang cukup besar. Franchise usaha cuci mobil ini sangat mementingkan kualitas pelayanan dan manajemen bisnis mereka. Sehingga, anda akan memperoleh hingga sebesar Rp 100 juta setiap bulannya, apabila anda berhasil memperoleh setidaknya 36 mobil setiap hari.

Untuk bekerja sama dengan waralaba usaha cuci mobil ini, anda harus mempersiapkan modal investasi setidaknya Rp 600 juta, diluar dari biaya sewa tempat. Dengan modal investasi tersebut, anda akan memperoleh fasilitas seperti peralatan cuci, maupun juga pelatihan manajemen bisnis dan SDM. Kemudian, waralaba usaha cuci mobil ini juga mengharuskan anda untuk memiliki lahan setidaknya 6 x 20 meter persegi sebelum bekerja sama.

3. Gorillaz

Selanjutnya, franchise usaha cuci mobil yaitu Gorillaz. Franchise usaha cuci mobil yang satu ini tidak hanya berpusat pada jasa pencucian saja. Melainkan, ada banyak sekali pelayanan lainnya untuk kendaraan roda 4 anda. Mulai dari nano wax, ataupun juga detailing. Untuk modal investasi, waralaba usaha cuci mobil ini menawarkan 3 paket usaha yang dapat anda pilih. Yakni:

  • Pertama, Modal sebesar Rp 55 juta. Anda akan dapat membuka usaha cuci mobil dengan lokasi yang cukup untuk 2 mobil;
  • Selanjutnya, Modal sebesar Rp 60 juta, anda akan bekerja sama dengan warlaaba usaha cuci mobil ini melalui sistem cuci mobil waterless wash serta wax. Adapun beberapa layanan pencucian lainnya seperti snow wash atau cuci salju;
  • Terakhir, modal sebesar Rp 140 juta, yang mana anda akan mampu membuka hingga 3 outlet Gorillaz pada suatu kota.

Selanjutnya, anda juga akan memperoleh beragam fasilitas tambahan seperti pelatihan dan pendampingan usaha. Tak peduli paket usaha apa yang anda pilih nantinya. Pelatihan dan pendampingan tersebut berlangsung saat grand opening dari pihak pusat, hingga kurun waktu selama 1 minggu.

Nantinya, warlaaba usaha cuci mobil ini akan memberikan anda software canggih yang dapat anda gunakan untuk mengawasi berbagai macam aspek bisnis. Mulai dari laporan keuangan, gaji karyawan, stock barang, peralatan kerja, perkembangan bisnis, dan beragam aspek lain secara online. Software canggih tersebut membutuhkan biaya Rp 300 ribu setiap bulannya untuk program maintenance. Selain itu, anda juga akan bebas dari royalty fee, dan biaya tambahan apapun.

Untuk penghasilannya, Gorillaz memperhitungkan anda akan memperoleh keuntungan hingga Rp 223 juta setiap bulan, dengan pengeluaran sebesar Rp 32 juta. Untuk balik modal, mereka mengatakan bahwa anda memiliki waktu kurang dari satu bulan saja. Adapun tahapan dalam pendaftaran franchise Gorillaz adalah:

  • Mempersiapkan tempat usaha;
  • MOU dan tanda jadi;
  • Gambaran Pekerjaan;
  • Pengerjaan outlet;
  • Pelunasan paket usaha;
  • Pelatihan sekaligus dengan grand opening.

4. Auto Clean Waterless

Terakhir namun bukan akhir, adalah franchise usaha cuci mobil Auto Clean Waterless. Franchise yang satu ini lebih mengedepankan konsep ramah lingkungan. Sehingga secara tidak langsung anda dapat menghemat biaya operasional untuk usaha cuci mobil anda.

Pasalnya, Auto Clean Waterless hanya membutuhkan sebanyak kurang lebih 300 ml air saja untuk mencuci sebuah mobil. Karena mereka menambahkan bahan khusus untuk menjaga lingkungan. Brand yang satu ini sudah memiliki lebih dari 70 outlet yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Apabila anda tertarik bekerja sama, mereka menawarkan 2 paket usaha untuk calon mitra. Mulai dari paket express dengan harga sebesar Rp 34 juta, serta paket area provinsi dengan harga sebesar Rp 450 juta.

Kemudian, anda juga tidak perlu ragu dengan omset yang akan anda terima dari franchise usaha cuci mobil ini, karena mereka memperhitungkan anda akan memperoleh hingga Rp 80 juta. Dengan laba bersih setidaknya Rp 25 juta. Selain itu, fasilitas yang akan anda dapatkan pun juga sangat beragam. Mulai dari peralatan cuci motor atau mobil. Software canggih, pelatihan 14 hari dan pendampingan 7 hari, serta bantuan marketing dari pihak pusat. Selanjutnya, ada juga beberapa hal lain untuk anda sebagai calon mitra. Seperti:
  • Auto Clean menyediakan end to end software;
  • Training selama 4 hari & pendampingan 3 hari;
  • Mitra diwajibkan untuk memiliki jaringan internet yang memadahi;
  • Bebas dari royalty fee dan sharing profit apapun;
  • Biaya maintenance software sebesar Rp 500 ribu setiap bulan;
  • Serta harga paket usaha belum termasuk pajak sebesar 10%.

Ingin Memiliki Sebuah Bisnis? Daftarkan Diri Anda Sebagai Mitra Franchise

Hubungi Sekarang