SupportStartup

Post Dipublikasikan Pada 8 Februari, 2023

Franchise Warung Indomie, Bisnis Sederhana yang Potensial

Warung makan, merupakan salah satu bisnis yang banyak ditemukan, hampir di seluruh wilayah Indonesia. Baik itu dalam bentuk restoran sederhana, warung pinggir jalan, warung kopi, warung nasi padang, ataupun juga warung makan indomie. Bagi Anda yang belum tau, warmindo atau warung makan indomie ini sekilas memiliki konsep yang hampir sama dengan warung kopi. Akan tetapi, mereka memiliki beberapa perbedaan yang tidak dapat Anda temukan di warkop pada umumnya. Bahkan, warmindo saat ini sudah sangat berkembang dengan hadirnya beberapa franchise warung indomie.

Banyak yang berpendapat bahwa franchise warung indomie sendiri awalnya berasal dari warung burjo, atau warung bubur kacang hijau. Akan tetapi, karena bubur kacang hijau yang lama kelamaan mengalami penurunan peminat, mereka pun merubah konspe warung tersebut dan menyediakan beragam makanan lainnya. Mulai dari beragam pilihan nasi, kopi, gorengan, mie instan, dan berbagai menu kuliner lainnya. Nyatanya, banyak sekali pelanggan yang lebih memilih untuk memesan indomie daripada bubur kacang hijau. Dan dari sanalah konsep warmindo ini lahir.

Sesuai dengan beragam bisnis kuliner pada umumnya, lokasi yang strategis memiliki peran yang sangat penting pada bisnis warmindo. Akan tetapi, ternyata ada beberapa hal juga yang harus Anda pertimbangkan jika ingin menjalankan bisnis ini ya. Mulai dari supplier, strategi pemasaran, branding, dan lain lain. Nah, apabila Anda masih belum begitu mengenal akan hal tersebut, berikut ini adalah beberapa rekomendasi franchise warung indomie yang siap membantu Anda. Simak baik baik ya.

Rekomendasi Franchise Warung Indomie. Apa Saja Nih Kira Kira?

1. Mielioner

Pertama, adalah franchise warung indomie Mielioner. Brand yang satu ini, menerapkan konsep self service atau konsep yang mana pelanggan dapat mengambil sendiri makanan mereka. Yang menjadikan franchise warung indomie Mielioner berhasil naik daun di kalangan warga Indonesia.

Untuk Anda yang ingin bermitra dengan franchise warung indomie ini, Anda dapat memilih salah satu dari 3 paket usaha yang mereka sediakan. Mulai dari Paket Jutawan dengan harga Rp 10 juta, Paket Juragan dengan harga Rp 33 juta, dan terakhir Paket Konglomerat dengan harga Rp 50 juta.

2. War Me And Do

Kedua, yaitu franchise warung indomie War Me And Do. Brand yang satu ini merupakan salah satu franchise dengan konsep yang sederhana. Pasalnya, Anda hanya perlu mempersiapkan modal investasi sebesar Rp 2.8 juta saja untuk bermitra dengan franchise warung indomie ini. Adapun dengan modal tersebut, Anda akan menerima beragam fasilitas. Mulai dari booth, kompor, packaging, indomie 4 kardus, dan beragam fasilitas lainnya.

3. Warung Kudeta 1945

Ketiga, yakni franchise warung indomie Warung Kudeta 1945. Brand yang satu ini, menyediakan beragam variasi kuliner yang cukup lengkap untuk para pelanggan mereka. Mulai dari nasi dan bermacam macam pilihan lauk, roti panggang, mie instan, dan lain lain.

Berbeda dengan warmindo pada umumnya, franchise warung indomie ini mencoba untuk meningkatkan kualitas mereka, hingga terlihat seperti restoran mewah. Dengan bahan baku yang lebih berkualitas, penyajian makanan yang menarik, serta lingkungan warung yang lebih nyaman dan bersih.

4. You Need Mie

Keempat, adalah franchise warung indomie You Need Mie. Ciri khas unik dari franchise warung indomie You Need Mie sendiri. Terletak pada menu hidangan mereka yakni mie instan kekinian yang disajikan dengan rasa pedas ber level dengan beragam topping tambahan.

Hebatnya lagi, Anda yang ingin franchise warung indomie dijamin akan cepat balik modal, karena mereka tidak membebani mitra mereka dengan royalty fee. Adapun beberapa paket usaha yang mereka sediakan untuk mitra yakni:

  • Hemat dengan harga Rp 2.9 juta;
  • Portable dengan harga Rp 6.2 juta;
  • Reguler dengan harga Rp 7.5 juta;
  • Platinum dengan harga Rp 8.3 juta;
  • Kontainer dengan harga Rp 12.5 juta.

5. Paket Usaha Warmindo

Kelima, yaitu franchise warung indomie Paket Usaha Warmindo. Apabila Anda tertarik dengan waralaba warung indomie yang satu ini, Anda hanya perlu menyediakan tempat usaha saja. Tak hanya itu, mereka pun juga melayani sistem COD untuk wilayah Jabodetabek, dan pengiriman ke seluruh wilayah di Indonesia.

Dalam kemitraan waralaba warung indomie Paket Usaha Warmino. Anda dapat menggunakan nama brand sendiri, memperoleh desain gratis sesuai dengan keinginnan, keuntungan 100 persen. Serta fasilitas usaha yang menjadi miliki Anda. Beberapa sumber sendiri mengatakan bahwa Anda harus mempersiapkan modal investasi senilai Rp 4.5 juta terlebih dahulu jika ingin bermitra Bersama franchise warung indomie ini.

6. Burjo Bar

Keenam, yakni franchise warung indomie Burjo Bar. Warung makan ini menyediakan makanan dan minuman yang sangat bersahabat dengan dompet. Walaupun begitu, ternyata franchise warung indomie Burjo Bar sendiri menyediakan banyak sekali pilihan makanan untuk para pelanggan mereka.

Dengan mengantongi Rp 15 ribu saja, pelanggan sudah bisa menikmati hampir semua jajanan yang tersedia pada franchise warung indomie Burjo Bar. Beberapa menu makanan yang sempat viral pada Burjo Bar senidri adalah indomie dengan saus carbonara, serta sajian indomie aglio olio yang lengkap dengan cita rasa khas bawangnya.

Ada juga beberapa menu indomie lainnya yang tidak kalah lezat. Seperti indomie komplit yang disajikan dengan topping keju leleh dan daging kornet dengan harga yang hanya Rp 15 ribu saja. Lalu, ada juga berbagai macam menu makanan lainnya. Mulai dari nasi goreng, nasi orak arik, nasi ayam mentega, dan lain lain. Minuman yang mereka sediakan pun juga terbilang sangat beragam. Mulai dari aneka ragam jenis kopi saset, serta menu special franchise warung indomie Burjo Bar yakni Kopi Shiro dengan harga Rp 12 ribu.

Sayangnya, belum ada informasi terbuka mengenai tawaran kemitraan franchise warung indomie Burjo Bar. Baik itu untuk syaratnya, ataupun juga modal investasi. Sehingga, Anda harus menghubungi pihak pusat terlebih dahulu untuk memperoleh informasi tersebut.

7. Warmindo Kekinian

Selanjutnya, yaitu franchise warung indomie Warmindo Kekinian. Untuk bermitra dengan franchise warung indomie yang satu ini, Anda dapat mempersiapkan modal investasi senilai Rp 4.5 juta terlebih dahulu.

Dengan modal tersebut, Anda akan menerima fasilitas yang cukup lengkap. Mulai dari booth portable yang lengkap dengan dudukan kiri, kanan, dan depan. Lalu, ada juga beberapa fasilitas lainnya. Seperti tas booth, tempat display akrilik, dAndang stainless 2 lubang, dudukan kompor, dandang khusus, serta supply bahan baku awal.

8. Warunk Upnormal

Terakhir namun bukan akhir adalah franchise warung indomie Warunk Upnormal. Brand yang satu ini adalah hasil gugusan dari Rex Marindo. Seorang pengusaha kuliner yang juga mendirikan beberapa brand kuliner terkenal lainnya. Mulai dari Nasi Goreng Mafia, Fish Wow Cheese, serta Bakso Boedjangan. Yang berada pada naungan PT Cita Rasa Prima Indonesia Berjaya.

Tercatat, pada akhir tahun 2021 lalu, waralaba warung indomie ini telah berhasil mendirikan lebih dari 120 outlet yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Mulai dari Jakarta, Semarang, Bandung,

Untuk menjalin kerja sama dengan franchise warung indomie ini, Anda dapat mempersiapkan lokasi terlebih dahulu. Baik itu miliki pribadi ataupun dengan sewa tempat, dengan akses yang mudah, dekat dengan pusat keramaian. Serta cocok dengan segmen pasar dari waralaba warung indomie Warunk Upnormal.

Adapun untuk pemilihan lokasinya, franchise warung indomie ini memberikan 3 konsep untuk calon mitra mereka. Melalui paket usaha yang tersedia, baik itu Big City, Sub Urban, hingga Small Coffee outlet. Untuk Paket Big City dengan luas lokasi paling tidak 450 meter, Sub Urban seluas 300 meter persegi, dan Small Outlet seluas 150 meter persegi.

Paket Big City dan Small Outlet sendiri dapat Anda pilih di kota kota besar dengan penduduk di atas 500 ribu jiwa. Sedangkan untuk paket Sub Urban, adalah paket khusus untuk penduduk di angka 100 ribu hingga 500 ribu jiwa.

Selain itu, waralaba warung indomie Warunk Upnormal juga menawarkan harga yang bervariasi. Sesuai dengan luas bangunan mereka. Mulai dari paket Big City dengan harga mulai dari Rp 3.5 milyar, hingga Rp 5.5. milyar. Sub Urban dengan harga Rp 1.5 milyar, hingga Rp 3.5 milyar. Serta Coffee Outlet dengan harga Rp 800 juta hingga Rp 1 milyar.

Beberapa Kekurangan dan Kelebihan Bermitra dengan Franchise Warung Indomie

1. Jam Buka yang Terbilang Cukup Lama

Salah satu kelemahan dalam franchise warung indomie adalah, dengan jam buka mereka yang terbilang sangat lama. Atau bahkan Anda harus buka selama 24 jam non stop. Karena warmindo sendiri umumnya menyasar warga Indonesia yang suka begadang.

Karena itulah, apabila Anda adalah tipe orang yang tidak bisa begadang sama sekali. Hal ini mungkin bisa menjadi tantangan tersendiri jika bermitra dengan waralaba warung indomie. Terlebih lagi beberapa warmindo memang ramai pada jam jam malam.

2. Tingkat Persaingan Warmindo Juga Sangat Tinggi

Tingkat pesaing dari warmindo sendiri juga terbilang sangat tinggi, karena Anda harus bersaing langsung dengan warung warung kecil seperti warteg dan warkop. Terlebih lagi modal investasi dari franchise warung indomie ini tidak terlalu besar, sehingga banyak warga Indonesia yang bisa menjalankan bisnis ini dengan mudah.

Karenanya, apabila Anda tidak ingin kalah dalam persaingan, ada banyak cara yang harus Anda terapkan jika bermitra dengan waralaba warung indomie. Mulai dari menyediakan menu yang kekinian, memberikan topping berlimpah, harga yang bersahabat di kantong, serta konsep usaha yang berbeda dengan brand lainnya.

Lalu, ada juga beberapa kelebihan dalam bermitra Bersama franchise warung indomie. Seperti:

1. Modal Kecil

Seperti yang telah kita bahas sebelumnya, franchise warung indomie tidak membutuhkan modal yang terbilang besar. Akan tetapi, Anda dapat memperoleh omset hingga jutaan rupiah dengan modal kecil tersebut. Terlebih lagi bahan baku dari warmindo bisa Anda temukan dengan mudah di berbagai wilayah Indonesia.

2. Bisa Jual Produk Lain

Kemudian, salah satu kelebihan yang terdapat pada warmindo adalah Anda dapat menjual beragam produk lainnya. Seperti gorengan, bubur ayam, bubur kacang hijau, kopi, teh, dan beragam menu kuliner lainnya.

Ingin Memiliki Sebuah Bisnis? Daftarkan Diri Anda Sebagai Mitra Franchise

Hubungi Sekarang