SupportStartup

Terakhir Diperbarui Pada 16 Agustus, 2022

Kumpulan Peluang Usaha yang Jarang Tapi Sangat Menjanjikan

Usaha sukses dan juga menjanjikan sendiri memanglah menjadi impian utama dari seluruh masyarakat Indonesia saat ini. Pastinya tidak akan ada masyarakat Indonesia yang tertarik untuk membuka usaha yang tidak mempunyai peluang sukses bukan? Sayangnya, mendapatkan sebuah usaha yang jarang tapi menjanjikan sendiri merupakan salah satu hal yang cukup sulit untuk penerapan dan eksekusinya. Sehingga, perencanaan usaha yang jarang tapi menjanjikan ini malah akan menjadi sebuah gambaran saja. Tanpa ada eksekusi sedikit pun dari masyarakat Indonesia.

Umumnya, sebuah peluang usaha yang menjanjikan sendiri pastinya akan banyak tersebar dalam wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagaimana tingkat persaingan yang terdapat dalam usaha tersebut? Pastinya akan sangat ketat bukan? Walaupun begitu, bukan berarti cita cita anda dalam memiliki sebuah usaha sukses ini hanya menjadi impian saja ya! Karena, cukup banyak juga loh ternyata peluang dalam usaha yang jarang tapi menjanjikan ini. Kemudian, untuk menambah sedikit wawasan anda dalam peluang usaha yang menjanjikan ini. Berikut adalah beberapa peluang usaha yang jarang tapi menjanjikan yang dapat anda coba terapkan. Seperti:

Usaha yang Jarang Tapi Menjanjikan, Apa Saja Kira Kira?

1. Makanan Daerah Dengan Rasa Modern

Pertama, usaha yang jarang tapi menjanjikan adalah makanan daerah. Indonesia, merupakan sebuah negara dengan beragam budaya dan makanan tradisional yang bahkan sudah terakui keberadaannya oleh dunia. Karena, dalam setiap wilayah baik itu provinsi ataupun juga kota, masyarakat Indonesia sendiri selalu saja memiliki makanan khas mereka masing masing. Nah, hal ini pun dapat anda jadikan sebagai peluang usaha yang jarang tapi menjanjikan juga loh! Memang, masyarakat Indonesia sendiri pastinya akan bosan dengan makanan khas yang selalu saja mereka konsumsi. Namun, bagaimana jika anda menambahkan cita rasa modern?

Ambil contoh saja dengan ide makanan kue cubit yang dulu banyak sekali masyarakat Indonesia konsumsi. Awalnya, kue cubit sendiri merupakan sebuah kue tradisional dengan ukuran kecil yang menjadi hidangan dari masyarakat kelas menengah kebawah. Akan tetapi, seiring bejalanannya waktu dan perubahan sendiri. Kue cubit saat ini sudah menjadi salah satu hidangan khas dari café ternama pada seluruh wilayah Indonesia loh!

2. All You Can Eat Masakan Rumahan

Kedua, usaha yang jarang tapi menjanjikan adalah restoran AYCE. Restoran dengan jenis all you can eat sendiri merupakan salah satu restoran yang baru baru ini mengalami peningkatan popularitas. Namun, hampir seluruh dari restoran all you can eat sendiri hanya menawarkan makanan khas dari luar negeri saja. Memang, masyarakat Indonesia sendiri baru baru ini juga tertarik dengan makanan yang berasal dari luar negeri tersebut seperti Cina, Korea, dan juga Jepang.

Sehingga, anda pun juga dapat mengikuti perkembangan trend dari restoran jenis all you can eat ini. Namun, dengan memberikan sedikit kreatifitas dengan menawarkan masakan rumahan masyarakat Indonesia. Sehingga, karena makanan khas Indonesia ini banyak sekali variasinya, restoran anda pun nantinya akan memiliki pilihan menu yang cukup beragam juga bukan?

3. Produk Bahan Dasar Tempe

Ketiga, usaha yang jarang tapi menjanjikan yakni makanan bahan baku tempe. Faktanya, tempe sendiri merupakan salah satu bahan makanan warisan budaya yang sudah terakui oleh Lembaga UNESCO loh! Sehingga, hal ini pun kerap membuat tempe ini sangat popular pada kalangan masyarakat seluruh dunia. Karena, selain dengan rasa tempe yang cukup menggugah selera, tempe pun juga memiliki kandungan gizi yang sangat berkualitas juga.

Dengan begitu, hal ini pun dapat menjadi peluang usaha yang jarang tapi menjanjikan dengan anda menawarkan beragam olahan tempe. Mulai dari tempe goreng biasa, sambal goreng tempe, steak tempe, tempe mendoan, olahan kripik, dan lain lain. Memang, anda yang baru memulai bisnis mungkin akan terasa sulit untuk membuka sebuah restoran langsung. Akan tetapi, anda pun dapat memanfaatkan beragam layanan pemesanan makan yang akhir akhir ini cukup popular juga loh!

4. Café Jamu

Keempat, usaha yang jarang tapi menjanjikan yaitu cafe jamu. Sebagai salah satu peluang usaha yang jarang tapi menjanjikan, jamu sendiri merupakan salah satu minuman yang telah menjadi bagian Indonesia. Bahkan, banyak sekali tokoh masyarakat seperti artis, konglomerat, hingga presiden sendiri sangat menyukai jamu ini sebagai minuman. Sayangnya, sebagian besar masyarakat Indonesia sendiri menganggap jamu hanya minuman masa lalu yang sudah tertinggal oleh perkembangan jaman.

Nah, dengan memperhatikan peluang bisnis tersebut, anda dapat mencoba untuk menciptakan sebuah olahan jamu. Dengan cita rasa yang lebih bersahabat lagi dengan lidah generasi milenial Indonesia ini. Faktanya, café yang tersebar dalam kota kota besar Indonesia sendiri, hampir tidak ada yang menjual jamu loh sebagai menu minuman mereka.

5. Obat Alami

Kelima, usaha yang jarang tapi menjanjikan adalah obat alami. Sama halnya dengan kondisi café jamu sebelumnya. Obat obatan alami sendiri mempunyai peluang sebagai usaha yang jarang tapi menjanjikan juga. Perlu anda ketahui juga, Indonesia sendiri merupakan negara dengan jumlah ekspor obat obatan herbal yang sangat besar loh dari beragam negara lainnya. Karena itulah, obat herbal ini pun dapat anda jadkan sebagai usaha yang jarang tapi menjanjikan. Apabila anda masih terbilang bingung dalam memulai sebuah bisnis ini. Terlebih lagi apabila anda menawarkan beragam obat alami yang sudah sangat terbukti manfaatnya dalam uji klinis.

6. Website Admin & Developer

Dengan adanya berkembangan jaman yang terus menerus mengalami perubahan dan peningkatan. Website sendiri merupakan sebuah kebutuhan penting bagi masyarakat Indonesia yang akan memulai karir dalam dunai bisnis. Tak hanya itu, website pun juga merupakan sebuah media penting dalam memperkenalkan sebuah organisasi, Lembaga pemerintah, sebuah perusahaan, dan lain sebagainya. Akan tetapi, selain dengan kebutuhan website yang terasa sangat penting ini. Ternyata peran dari website admin & developer sendiri merupakan salah satu usaha yang jarang tapi menjanjikan loh! Terlebih lagi jika anda juga menguasai teknik konsultan SEO.

7. Persewaan Perlengkapan Acara Besar

Pastinya tidak ada sama sekali masyarakat Indonesia yang ingin rumahnya penuh dengan kumpulan kursi, tenda terpal, papan kayu, dan juga meja kecil. Karenanya, apabila seseorang ingin membuat sebuah acara penting, pastinya mereka akan menghubungi persewaan perlengkapan acara besar ini. Sehingga, apabila anda mempunyai sebuah modal maupun tempat untuk menyimpan beragam perlengkapan tersebut. Maka, usaha yang jarang tapi menjanjikan persewaan ini mungkin akan cocok dengan kondisi anda tersebut.

8. Berdagang Minyak Jelantah

Dalam dunia ini, tidak semua limbah sisa produksi sendiri merupakan sebuah hal yang tidak berguna lagi manfaatnya. Sehingga, limbah dalam bentuk minyak jelantah sendiri. Dapat menjadi sebuah usaha yang jarang tapi menjanjikan bahkan dalam bentuk komoditas ekspor loh! Bahkan, Indonesia sendiri merupakan salah satu eksportir minyak jelantah ini hingga pada benua Eropa sana. Nah, apabila anda baru pertama kali mengenal istilah minyak jelantah ini, minyak jelantah sendiri merupakan sebuah minyak yang berasal dari sisa penggorengan. Sehingga, pastinya hampir setiap rumah tangga sendiri dapat menghasilkan sendiri minyak jelantah mereka.

Masih Ada Pertanyaan? Hubungi Support Startup

Hubungi Sekarang