SupportStartup

Post Dipublikasikan Pada 18 Maret, 2024

Info Harga, Syarat, dan Cara Daftar Franchise Cetroo Coffee

Dengan suksesnya beberapa brand minuman kopi kekinian di Indonesia, saat ini mulai banyak brand coffee shop lokal yang menawarkan peluang kemitraan atau franchise. Salah satunya adalah franchise Cetroo Coffee yang tidak ingin tertinggal dengan potensi tersebut.

Dengan gaya hidup warga Indonesia yang semakin berganti ganti dari waktu ke waktu. Pelaku bisnis kopi pun juga mencoba untuk menghadirkan berbagai macam inovasi. Seperti halnya melalui konsep kedai kopi dan kemasan yang mereka gunakan.

Inovasi yang bisa Anda temukan yakni berupa kemasan grab and go yang praktis, dan terlihat jauh lebih modern daripada plastik dan gelas biasa pada umumnya. Nyatanya, perubahan kemasan ini bisa memberikan perubahan yang cukup signifikan. Terutama apabila kita lihat beberapa brand besar seperti Janji Jiwa, Kopi Kenangan, Lain Hati, dan lain lain.

Sayangnya, banyaknya perubahan pada bisnis kopi ini seringkali menjadi tantangan tersendiri bagi beberapa pelaku usaha. Itulah mengapa, franchise Cetroo Coffee hadir untuk membantu para pelaku bisnis pemula, dengan konsep bisnis yang unik dan sesuai dengan perkembangan zaman saat ini.

Tentang Franchise Cetroo Coffee

Bagi Anda yang mungkin baru pertama kali mendengar tentang brand yang satu ini, franchise Cetroo Coffee merupakan sebuah brand yang sebenarnya sudah cukup lama hadir di Indonesia. Bahkan, melalui profilenya mereka mengaku bahwa franchise Cetroo Coffee telah hadir sejak tahun 2009 yang lalu.

Andi S Purbawa sebagai owner dari franchise Cetroo Coffee mengaku bahwa dirinya memulai bsinis ini karena bosan menjadi seorang karyawan. Hebatnya, baru saja setahun mendirikan franchise Cetroo Coffee. Andi S Purbawa berhasil menawarkan peluang kemitraan, di bawah naungan dari PT Indotrans Mitra Selaras.

Bahkan di akhir tahun 2020 yang lalu, franchise Cetroo Coffee mencatat. Bahwa mereka telah mendirikan lebih dari 10 outlet, yang tersebar di hampir seluruh wilayah Indonesia.

Walaupun hal tersebut merupakan pencapaian yang hebat, namun angka tersebut masih kurang dari target pencapaian mereka. Yang ingin mendirikan paling tidak 300 outlet franchise Cetroo Coffee di seluruh wilayah Indonesia.

Konsep Kemitraan Franchise Coffee Cetroo yang Beragam

Apabila Anda mengunjungi salah satu outlet dari franchise Cetroo Coffee, mungkin Anda akan mendapatkan kesan outlet yang minimalis dan modern.

Dengan interior yang mengikuti perkembangan zaman, serta kemasan yang praktis dan banyak disukai oleh warga Indonesia saat ini, serta adanya pendekatan secara online. Banyak sekali inovasi bisnis kopi kekinian yang berhasil franchise Cetroo Coffee terapkan.

Hal ini jauh berbanding terbalik dengan konsep bisnis sebelumnya dari franchise Cetroo Coffee. Yakni konsep yang jauh lebih sederhana, dengan menggunakan gerobak rombong sederhana dan penjualan yang langsung ke para pelanggan mereka.

Walaupun kemasannya juga sama sama praktis baik itu konsep yang lama ataupun konsep terbaru mereka. Namun kemasan dari waralaba Cetroo Coffee saat ini terkesan jauh lebih modern dan bisa memanjakan mata.

Sayangnya, belum ada informasi secara jelas apakah inovasi ini merupakan hasil dari sebuah rebranding dari waralaba Cetroo Coffee. Atau memang franchise ini menawarkan dua paket kemitraan yang berbeda bagi calon mitra yang tertarik.

Selain itu, hal ini juga tidak menutup kemungkinan bahwa kedua konsep tersebut merupakan hasil produk dari dua Perusahaan yang berbeda.

Menu Menu Andalan dari Franchise Ini

Untuk pilihan menu sendiri, bisa dikatakan bahwa franchise Cetroo Coffee memiliki berbagai macam variasi. Mulai dari pilihan menu kopi ataupun non kopi mereka. Tak hanya itu, waralaba Cetroo Coffee juga seringkali memunculkan beragam menu baru, sesuai dengan perkembangan tren warga Indonesia.

Walaupun semua menu minuman dari waralaba Cetroo Coffee ini terkesan modern, pengunjung tidak perlu khawatir dengan harga yang tinggi.

Karena nyatanya, semua produk dari waralaba Cetroo Coffee memiliki harga yang standar dan bersahabat, Yakni mulai dari Rp 17 ribu, hingga mencapai Rp 27 ribu saja per gelasnya.

Apa Saja Syarat Menjadi Mitra dari Cetroo Coffee

Untuk menjalin kemitraan bersama waralaba Cetroo Coffee sendiri, tentunya ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan terlebih dahulu. Seperti halnya dengan modal investasi, dan tempat usaha yang potensial untuk outlet Cetroo Coffee.

Karena seringkali, banyak calon mitra yang merasa sangat kesulitan untuk mendapatkan tempat usaha yang optimal agar penjualan mereka maksimal.

Selebihnya, waralaba Cetroo Coffee menawarkan dua kriteria tempat berjualan yang bisa pelanggan pertimbangkan. Yakni di pusat keramaian dengan outlet indoor, ataupun juga di pinggir jalan dengan konsep mini cafe Cetroo Coffee.

Tentu saja, akan ada beberapa kelebihan dan kekurangan dari kedua konsep tersebut, misalnya saja di pusat keramaian yang trafficnya memang tinggi. Namun Anda juga harus mempersiapkan biaya sewa yang mahal untuk mendirikan outlet Cetroo Coffee di area tersebut.

Tak hanya itu, konsep outlet indoor dari waralaba Cetroo Coffee memiliki spesifikasi yang cukup besar dan sulit. Karena pihak pusat sendiri meminta luas area paling tidak seluas 12 meter persegi, yang mana luas tersebut akan cukup mahal apabila Anda menyewa tempat di area mall.

Belum lagi outlet indoor juga membutuhkan jalur air bersih dan air kotor, yang memang memiliki peran penting bagi outlet kedai minuman. Apabila Anda merasa kesulitan untuk memenuhi syarat tersebut, pihak manajemen dari waralaba Cetroo Coffee juga menawarkan diskusi untuk menemukan Solusi permasalahan tersebut.

Berapa Modal Investasi yang Anda Butuhkan untuk Franchise Ini

Setelah mengetahui profile singikat dan syarat untuk menjalin kemitraan dari waralaba Cetroo Coffee. Maka langkah selanjutnya adalah dengan mengetahui berapa modal yang Anda butuhkan untuk bermitra bersama brand yang satu ini.

Adapun untuk harganya sendiri, Anda dapat mempersiapkan modal senilai Rp 94 juta. Untuk memperoleh fasilitas usaha yang sangat lengkap dari waralaba Cetroo Coffee.

Dengan modal senilai Rp 94 juta, Anda nantinya akan memperoleh mesin kopi, alat seduh, pelatihan, seragam, bahan baku awal, booth, SOP, dan lain lain. Tak hanya itu, franchise Cetroo Coffee juga akan memberikan fasilitas berupa aplikasi kasir Moka POS gratis selama satu tahun, namun tidak termasuk alatnya.

Selebihnya, Anda juga dapat memilih untuk menggunakan jasa kontraktor dari luar untuk merenovasi outletnya. Dan harga paket usahanya akan turun menjadi Rp 69 juta. Namun, Anda tetap memiliki kewajiban untuk melakukan renovasi outlet sendiri dengan biaya yang kurang lebih ada di angkar Rp 18 juta an.

Selain itu, Anda juga diwajibkan untuk mempersiapkan modal untuk penggajian karyawan dan juga biaya sewa lokasi, terutama untuk tempat yang bukan milik Anda sendiri. Sehingga, modal investasi yang Anda butuhkan di awal mungkin bisa menembus angka Rp 120 juta, hingga Rp 130 juta.

Ingin Memiliki Sebuah Bisnis? Daftarkan Diri Anda Sebagai Mitra Franchise

Hubungi Sekarang